Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Ayub 3:1

Keluh kesah Ayub
3:1 Sesudah itu Ayub membuka mulutnya dan mengutuki hari kelahirannya.

Ayub 33:2

33:2 Ketahuilah, mulutku telah kubuka, lidahku di bawah langit-langitku berbicara.

Ayub 33:8-12

33:8 Tetapi engkau telah berbicara dekat telingaku, dan ucapan-ucapanmu telah kudengar: 33:9 Aku bersih, aku tidak melakukan pelanggaran, aku suci, aku tidak ada kesalahan. 33:10 Tetapi Ia mendapat alasan terhadap aku, Ia menganggap aku sebagai musuh-Nya. 33:11 Ia memasukkan kakiku ke dalam pasung, Ia mengawasi segala jalanku. 33:12 Sesungguhnya, dalam hal itu engkau tidak benar, demikian sanggahanku kepadamu, karena Allah itu lebih dari pada manusia.

Ayub 34:35-37

34:35 Ayub berbicara tanpa pengetahuan, dan perkataannya tidak mengandung pengertian. 34:36 Ah, kiranya Ayub diuji terus-menerus, karena ia menjawab seperti orang-orang jahat! 34:37 Karena ia menambahkan dosanya dengan pelanggaran, ia mengepalkan tangan di antara kami dan banyak bicara terhadap Allah."

Ayub 38:2

38:2 "Siapakah dia yang menggelapkan keputusan dengan perkataan-perkataan yang tidak berpengetahuan?

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Job 3:1 33:2,8-12 34:35-37 38:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)